Kamis, 18 Agustus 2016

ANALISIS PENERAPAN SISTEM INFORMASI AKUNTANSI PERSEDIAAN BARANG DAGANGAN PADA PT. HASJRAT ABADI CABANG TENDEAN



ANALISIS PENERAPAN SISTEM INFORMASI AKUNTANSI PERSEDIAAN BARANG DAGANGAN PADA PT. HASJRAT ABADI CABANG TENDEAN
Admin E-Jurnal Jp Manajemen dd 2015
Abstrak:  Sistem  informasi  akuntansi  merupakan  sub  sistem  dari  sistem  informasi  yang  digunakan  untuk mengumpulkan,  memproses,  dan  menyediakan  informasi  yang  berkaitan  dengan  transaksi  akuntansi.  Dalam kegiatan operasional perusahaan sistem informasi akuntansi yang digunakan menentukan tujuan dari perusahaan tersebut.  Salah  satu aset perusahaan yang membutuhkan sistem informasi  akuntansi adalah persediaan. Tujuan penelitian  ini  untuk  menganalisis  sistem  informasi  akuntansi  yang  berkaitan  dengan  pengelolaan  persediaan barang  dagangan  yang  diterapkan  PT.  Hasjrat  Abadi  Cabang  Tendean  apakah  berjalan  efektif.  Metode penelitian  yang  digunakan  metode  kualitatif  melalui  analisis  deskriptif.  Hasil  penelitian  disimpulkan  bahwa sistem informasi akuntansi yang telah diterapkan PT. Hasjrat Abadi cukup efektif dengan didukung oleh sistem komputerisasi  DMS  (dealer  management  system)  yang  memungkinkan  proses  penerimaan  dan  pengeluaran persediaan barang dagangan berjalan baik. Sebaiknya manajemen perusahaan menunjuk atau membentuk fungsi penerimaan yang  khusus menangani proses penerimaan persediaan barang dagangan dan  menggunakan CCTV (closed  circuit  television)  pada  bagian  gudang  untuk  mendukung  pemantauan  dan  pengendalian  terhadap persediaan dalam gudang  serta melakukan audit internal secara teratur, pimpinan PT. Hasjrat  Abadi sebaiknya  membentuk  fungsi  audit  cabang  yang  secara  independen  melakukan  pemeriksaan  dan  penilaian  terhadap pelaksanaan prosedur dan pencatatan persediaan perusahaan.
Kata kunci: sistem informasi akuntansi, persediaan barang dagangan

Penulis: Olfiani E. Palandeng, Herman Karamoy